24 Kata Kata Mutiara Utsman bin Affan Menyejukkan Hati dan penuh makna
Kmpublisher.my.id - Utsman bin Affan merupakan sahabat dekat Rasulullah SAW beliau dikenal memiliki pribadi yang baik dan memiliki kejujuran serta integritas yang tinggi. Utsman bin Affan juga terkenal akan kedermawananya dan memiliki hati yang baik oleh karena itu Rasulullah SAW begitu mencintai ahlak beliau. Nah sebagai umat muslim kita diwajibkan untuk meneladani ahlak beliau dan para sahabat Rosullullah SAW. Sebagai bentuk inspirasi dan motivasi untuk kita dalam menjalani kehidupan di dunia berikut Kata Kata Mutiara Utsman bin Affan Menyejukkan Hati dan penuh makna yuk kita simak. Baca juga: 28 Kata Kata Bijak Ali Bin Abi Thalib sebagai Inspirasi dan Motivasi Kehidupan
Derajat keimanan yang paling tinggi adalah bahwa kamu selalu merasa berada di hadapan Allah.
Buatlah tujuan untuk hidup, kemudian gunakan segenap kekuatan untuk mencapainya, kamu pasti berhasil.
Segala sesuatu itu akan binasa, dan binasanya ilmu adalah lupa pada ilmu itu sendiri.
Diamnya orang yang diam lebih bahaya dari perlakuan serangan orang lain.
Kalian lebih butuh pada pemimpin yang aktif ketimbang pemimpin yang sering mengumbar kata-kata.
Tiga hal yang aku sukai di dunia ini, yaitu; memberi makan kepada orang yang lapar, memberi pakaian kepada orang yang bertelanjang, dan membaca Al-Quran.
Tidaklah seseorang menyembunyikan sesuatu melainkan Allah akan menampakkannya melalui raut mukanya dan ketergelinciran mulutnya.
Ketahuilah dunia itu dilipat di atas tipuan. Jangan sampai kamu tertipu oleh dunia dan jangan sampai kamu tertipu oleh setan dalam keta'atan kepada Allah.
Tidak seorang pun yang menyembunyikan suatu rahasia di dalam hatinya, kecuali Allah akan menampakkan pada raut wajahnya atau melalui perkataan yang terlontar dari lidahnya.
Hindarilah minuman keras, karena itu kunci dari kejahatan.
Andai hati kalian bersih, maka kalian tidak akan pernah merasa kenyang (bosan) dari membaca Al-Quran.
Pengetahuan lebih baik daripada kekayaan, pengetahuan akan melindungimu, sedangkan kekayaan harus kamu lindungi.
Allah mencintai orang yang mau meninggalkan dunia, Malaikat mencintai orang yang mau meninggalkan dosanya, dan umat islam mencintai orang yang tidak tamak.
Pengetahuan lebih baik daripada kekayaan. Pengetahuan akan melindungimu, sedangkan kekayaan harus kamu lindungi.
Aku tidak menganggapmu berhasil dalam suatu pencapaian tertentu hingga Allah mengujimu dengan cobaan terakhirnya.
Alam kubur merupakan pintu masuk akhirat sekaligus pintu keluar dunia. Nikmat dan siksa di sana tidak lebih dahsyat dibanding di akhirat.
Risau terhadap dunia adalah kegelapan bagi hati, sedangkan risau terhadap akhirat adalah cahaya bagi hati.
Di antara pendosa, yang paling buruk adalah dia yang meluangkan waktunya untuk membahas kesalahan orang lain.
Berbisnislah (berniagalah) dengan Allah SWT niscaya kalian akan mendapatkan untung.
Wahai hamba-hamba Allah, berhati-hatilah kalian. Bantulah pemimpin kalian, nasehatilah mereka dan janganlah kalian menganiaya mereka.
Ambillah hikmah dan pelajaran dari kisah orang-orang terdahulu.
Cukuplah bagimu bahwa orang yang iri terhadapmu merasa tertekan ada saat senangmu.
Ketika lidah seseorang menjadi tenang dan ramah, maka hatinya menjadi saleh dan bersih.
Cinta dunia mengelapkan hati dan cinta akhirat menerangi hati.
Itulah Kata Kata Mutiara Utsman bin Affan Menyejukkan Hati dan penuh makna semoga dapat bermanfaat terimakasih.